Hari Senin Tanggal 06 Desember
2010 Badan Pemberdayaan Masyarakat dan perempuan (BPMP) melakukan kegiatan
rakor Kabupaten bersama PJO Kabupaten, PJO Kecamatan, Fasilitator Kabupaten,
Fasilitator Kecamatan dan Ketua UPK 13 lokasi PNPM Mandiri Perdesaan Kabupaten
Situbondo. dengan dikomandani oleh H. Solikhan, S. Sos, M.Si pertemuan yang
berdurasi kurang lebih empat jam itu menginformasikan dan membahas tentang:
Untuk meningkatkan kualitas
kinerja pelaku PNPM Mandiri Perdesaan PJOK diharap melaporkan seluruh kegiatan
Kegiatan PNPM Mandiri Perdesaan
harap dibuatkan laporan realisasi penggunaan sesuai dengan realisasi dilapangan
baik yang menggunakan dana APBN atau APBD, khusus laporan penggunaan dana
chostsharing dibuat rangkap tiga dengan surat pengantar kepada BUPATI Situbodo,
Terkait dengan pelaksanaan
pembangunan dilapangan harap segera menyelesaikan mengingat sudah bulan
Desember
Kegiatan Monitoring dan Evaluasi
akan dilakukan Oleh SKPD Kabupaten Situbondo pada minggu ketiga Bulan Desember,
diharap teman-teman pelaku di kecamatan dan desa menyiapkan dokumen
administrasi lengkap.
Khusus Dokumen RPJM-des segera
disiapkan proposal pengajuan karena hanya menunggu SK BUPATI,
Setiap laporan UPK dilampiri
dengan daftar kelompok yang menunggak dengan melengkapi seluruh dokumen
pencairan mulai dari Surat Perjanjian Kredit dan data penerima manfaat untuk
ditindak lanjuti.
Pada acara rakor ini juga BPMP
memberikan apresiasi kepada seluruh pelaku BKAD, BPUPK, PL dan KPMD dengan akan
memberikan honor kepada mereka saat berkunjung Monitoring dan Evaluasi ke
tingkat desa.
BPMP juga sudah bekerjasama
dengan PT Semin Gresik untuk mengadakan kegiatan pelatihan pertukangan untuk
tukang yang bekerja di PNPM, hal ini dimaksudkan agar ketika sudah dilatih
nanti dapat mengabdi kepada PNPM dan
dapat memberikan yang terbaik buat PNPM.
Selain menginformasikan beberapa
hal tersebut diatas pada acara rakor Kabupten ini juga mengevaluasi kegiatan
yang sudah dilakukan oleh masing-masing kecamatan, lebih daripada itu evaluasi
kali ini lebih ditekankan kepada tiga aspek, 1. Aspek ketaatan dan kepatuhan
terhadap mekanisme dan prosedur 2. Kesesuaian antara RAB dan Realisasi, 3.
Ketepatan target yang akan dicapai.
0 komentar:
Posting Komentar
Silahkan Coment Disini